Jalurmedia.com – Tidak lebih dari 30 menit setelah masuk bursa, jersey PSG (Paris Saint-Germain) yang bertulisakan nama Lionel Messi sudah ludes terjual. Ini menunjukkan betapa fans PSG sangat mencintai superstar baru yang berhasil mereka miliki, Lionel Messi.
Jersey PSG dengan nomor punggung 30 ini di bandrol dengan harga US$112.99, atau setara dengan Rp1,6 juta. Jersey ini sendiri memiliki warna biru gelap dengan lis berwarna merah pada kerah baju dan lengannya. Brand Jordan juga menjadi sponsor dari jersey PSG. Hal inilah yang membuat banyak dari fans PSG berburu jersey yang bertuliskan nomor punggung Lionel Messi.
Lionel Messi Sudah Tidak Sabar Bermain Bersama PSG
Sebelumnya dikabarkan bahwa Lionel Messi terbang ke Paris bersama istri dan anak-anaknya. Ia juga menyelesaikan masa transisi kepindahannya ke PSG pada Selasa (10/8/2021) malam WIB. Sebelum resmi pergi meninggalkan klubnya yang lama, ada desas-desus bahwa Barcelona akan membuat tawaran terakhir untuk membuat Lionel Messi tetap bertahan.
Namun kabar di atas rupanya hanyalah rumor belaka. Tepat pada hari selasa kemarin, Lionel Messi yang dikenal dengan nama La Bulga resmi menjadi bagian dari PSG. Pemain berusia 34 tahun itu juga angkat bicara tentang klub barunya.
Baca juga: Lionel Messi Resmi Tinggalkan Barcelona Setelah 17 Tahun Bergabung!
“Saya benar-benartidak sabar untuk memulai babak baru dalam karir saya di Paris bersama PSG” ungkap Messi.
“Klub dan visinya adalah kombinasi sempurna untuk ambisi saya saat ini. Saya bertekad untuk membuat hal-hal yang hebat untuk klub dan para penggemar setia saya.” Tutur nya kembali.
Lionel Messi telah menandatangani kontrak selama dua tahun dengan penambahan opsi perpanjangan selama satu tahun hingga Juni 2024. La Bulga ini akan menerima gaji sebesar € 35 juta atau setara dengan Rp. 590 miliar setiap tahun. Termasuk layanan tambahan lainnya juga bonus yang memiliki nilai yang sangat fantastis.
Kedatangan Messi Disambut Ratusan Penggemar
Mengingat Lionel Messi adalah salah satu pesepakbola terhebat sepanjang sejarah, kedatangannya di Paris disambut hangat oleh para penggemarnya. Dia mengucapkan terima kasih kepada banyak penggemarnya yang sudah berkumpul untuknya ketika dia tiba di Bandara Kota Paris.
Lionel Messi, Antonella Roccuzzo, dan juga ketiga anaknya ikut melambaikan tangan kepada para penggemar dari balkon begitu mereka check in di Hotel Monceau. Mereka akan tinggal di sana sampai mereka menemukan rumah yang cocok di tempat yang baru.
Baca juga: Gunakan Jersey Barcelona, Fans Messi Ternyata Belum Move-On!
La Bulga kemudian pergi ke teater barunya, Parc des Princes. Ia lantas langsung berganti kostum dan segera memasuki lapangan. PSG merilis video pembukaan resmi yang memunculkan nomor punggung yang nampak dramatis sekitar pukul 21:15 waktu setempat.
Lionel Messi akan mengenakan nomor punggung 30. Nomor ini adalah nomor yang dipakainya untuk pertama kali saat bergabung di Barcelona. Dia mengizinkan sahabatnya yaitu Neymar untuk mempertahankan nomor 10 yang dulunya di gunakan oleh Messi saat di Barcelona.
Kini muncul pertanyaan besar dari para fans. Apakah Lionel Messi akan langsung melakukan debutnya pada akhir pekan ini? Perlu diketahui, PSG akan menjamu Strasbourg pada lanjutan pekan kedua Liga Prancis 2021-2022. Pertandingan tersebut akan berlangsung pada hari Minggu, 15 Agustus 2021 pukul 02.00 Waktu Indonesia Barat. (pus)